Sabtu, 28 April 2012

Catatan Mas Imron Tentang ITS Expo


ITS Expo 2012
“A Blend of Art, Science, and Culture”
22-26 April 2012




ITS Expo 2012

Masih teringat jelas bagaimana dulu kegiatan ini terselenggara pada awalnya. Banyak yang konsisten menolak transformasi dari PIMITS dan Hari Budaya menjadi ITS Expo. Tapi hari ini kami bisa membuktikan bahwasanya ITS Expo yang pertama kali diadakan sukses besar! Tak tahu bagaimana jadinya jika saat itu masih berdebat terkait transformasi ini.

Ya, selama lima hari pelaksanaan ITS Expo pujian datang dari pengunjung. Di tengah keterbatasan dana, kami berkomitmen untuk tetap mempersembahkan yang terbaik untuk civitas akademika ITS. Jangan biarkan langkah kita terhenti oleh keadaan, mari bangkit dan hadapi dengan senyum transformasi.

Rasanya baru kemarin juga kita nggowes bersama, serta menikmati sesi outdoor ITS Expo malam hari yang sungguh berkesan. Pagelaran seni adalah hal yang sangat berkesan bagi saya. Saya pun mengajak teman-teman yang saya kenal untuk datang menikmati ITS Expo terutama di Pagelaran Seni. Mereka yang sibuk dengan TA sangat terhibur dengan acara ini. “ITS Expo-nya keren Imron. Salut, semoga tahun depan masih ada dan lebih wah ya!” Itu salah satu komentar dari kawan saya, yang lain masih banyak lagi.

Di sesi outdoor, saya masih ingat betul bagaimana pahitnya memakan daun sirih yang membuat saya mual saat penampilan Tarian Sekapur Sirih dari Kepulauan Riau. Sebagai gantinya saya dapat makan gratis di stand Kepri, hehe. Meninjau stand paguyuban pelajar dan mahasiswa dari berbagai daerah. Foto bersama miniatur reog Ponorogo. Bermain dakon di stand Tulungagung. Menikmati sajian budaya di stand Banyuwangi, sayang Rujak Soto-nya belum ada ketika itu. Dan masih banyak stand dari paguyuban daerah yang belum bisa saya sebutkan di sini. Amazing…!!! Tak ketinggalan pula main permainan tradisional egrang dll. Mari lestarikan permainan tradisional bangsa Indonesia. Mari bermain, tapi jangan main-main!

Di indoor juga tak kalah menariknya. Stand GKM yang kreatif dengan permainannya. Di Kimia saya ditantang untuk mencoba puzzle periodik. Menghafal selama sepuluh detik dan diberi waktu sepuluh menit untuk menyusunnya hingga tepat. Hehe, saya hanya bisa sekitar 50% saja menyelesaikan itu. Dari usaha saya tersebut saya diberi permen, hehe ndak apa-apalah yang penting senang. Itu adalah salah satu contoh dari keceriaan di indoor. Tak ketinggalan pula saat entertainment show yang sangat kreatif. Parodi, flash mob, dan hiburan kreatif lainnya ditampilan di sini. Sekali lagi LUAR BIASA!

Saat closing ceremony, saya jujur tak menduga pengunjung bisa membludak hingga Graha ITS penuh sesak di lantai 1 dan sampai harus ada yang duduk di lantai 3. Penampilan kolaborasi UKM se-ITS begitu spektakuler. Pak Herman pun tak mau kalah dalam unjuk kebolehan bersama Pak Rojo (karyawan Teknik Kimia) sebagai drummer dan Pramudito (mahasiswa Teknik Kimia) sebagai bassis. Hanya ada satu kata, LUAR BIASA…!!! Ini adalah tanda dari transformasi yang kami lakukan. Singkat memang, tapi harus berkualitas. Kami tidak ingin menjadi angin lalu saja dalam sejarah, tapi kami ingin menuai kebermanfaatan kepada sesama. Karena kesuksesan sendiri pada hakikatnya kita dapat memberikan kebermanfaatan di mana manfaat itu bisa dirasakan keberadaannya lebih panjang dari usia hidup kita.

Semua jerih payah terbayar lunas di sini. ITS Expo 2012 menuai banyak pujian. Ini tak lain dan tak bukan adalah hasil kerja keras panitia dan semua pihak yang telah memberikan kontribusinya. Keraguan yang besar di awal kini berbalik menjadi apresiasi dan pembuktian. Semoga tahun depan bisa diikutkan menjadi salah satu agenda “Visit East Java 2012”

Jika tanggal 27 Maret kemarin selama lima tahun terakhir berhasil menyatukan Keluarga Mahasiswa ITS dalam Dentum KM ITS dengan aksi massa sekitar 300 dan diliput banyak media, inilah momen transformasi
Dan kini tanggal 26 April, ITS Expo untuk pertama kalinya sukses besar, penuh apresiasi
ini pun juga momen transformasi
Nah, apa yang terjadi pada tanggal 27 Mei nanti?
Kita lihat saja
Sebelum anda memikirkan, kami sudah melakukan
Transformation is still happening
Mindset-Structural-Cultural

Imron Gozali
Mahasiswa Teknik Kimia ITS 2008
Presiden BEM ITS 2011-2012
Inisiator Transformasi KM ITS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Selamat berkomentar.