Rabu, 25 Januari 2012

Do What You Love and Love What You Do

Jujur ketika masuk informatika, saya sendiri bingung sebenernya mau ngapain? atau bagaimana? tapi perlahan-lahan saya menemukan sama yang namanya passion. Banyak banget yang gak nemuin passionnya disini. Mungkin ini hanya refleksi buat temen-temen yang mau ngelakuin sesuatu. Apakah itu sesuai dengan diri kamu?


Jadi mending kamu tanyain diri kamu sendiri, manakah lentera jiwamu?

Sudahkah kita melakukan hal yang sesuai dengan lentera jiwa kita?




Yang jelas, belum ada kata terlambat untuk mengikuti lentera jiwamu. Karena kesuksesan bukan apa-apa jika kita tidak menikmatinya.

Do what you love and love what you do. Follow your passion.

Sabtu, 21 Januari 2012

Alhamdulillah yah :)

Alhamdulillah sob, akhirnya dapet juga juara 3 di lomba blog Dompet Dhuafa. Setelah melalui waktu yang cukup panjang, akhirnya pengumuman pun segera dilaksanakan. Dan, akhirnya tulisan saya yang berjudul Ide Nyata Untuk Kesehatan Mereka berhasil dapet juara 3. *Sujud Syukur*


Tak lupa buat ngucapi semua pihak yang udah mendukung saya terutama buat yang komen di tulisan tersebut. Serius, thanks banget. Mudah-mudahan hadiahnya dapat bermanfaat bagi saya.




Selasa, 17 Januari 2012

"Pesan Terakhir"

"Saya hanya ingin kamu tahu saya benar-benar mencintaimu. Saya ingin kamu berbuat baik, berbahagialah...." Itulah potongan pesan terakhir yang sempat ditinggalkan Brian Sweeney di mesin penjawab telepon isterinya, sebelum pesawat yang ia tumpangi ditabrakkan pembajak ke gedung WTC, 9 September 2001.


Pesan yang singkat, mengharukan, sekaligus menghangatkan hati yang mendengarnya.

Perkataan yang baik, yang menguatkan, yang membangun orang lain, adalah bukan saja menjelang akhir hidup, melainkan harus dilakukan sekarang & perlu diwujudkan dalam kehidupan nyata setiap hari, termasuk melalui setiap perkataan yang keluar dari mulut kita.

Yang dimaksud perkataan baik tidak berarti kata-kata yang romantis belaka, tetapi apa yang meneguhkan, menguatkan, ramah, penuh kasih dan pengampunan.

Jumat, 13 Januari 2012

Pocmap, Era Baru Nyari Tempat Asik !

Halo sob! ketemu lagi sama saya. Setelah kemarin bergalau-galau ria, sekarang ada nih sebuah website yang bikin kamu gak galau masalah nyari tempat. Gak percaya?



Sebenernya fungsi dari pocMap sendiri yaitu untuk nyari tempat yang bagus, sekaligus berbagi sama orang lain mana sih tempat  itu?.


Disini kamu bisa bikin spot. Dimana, setiap spot yang kamu bagi. Maka kamu membantu orang lain buat mengetahui tempat itu kaya apa. Mungkin tempat itu tempat makan, education center, dll. Disana kamu bisa pilih fasilitasnya.

Galau?..... Bergayunglah





Hahaha...

Mungkin kalo kamu salah satu follower @yeahmahasiswa mungkin kamu bakalan tahu tweet ini. Bener banget! Bergayung ria. Kalo misalnya @poconggg selalu mengatakan "Bershowerlah...". Kalo sekarang harusnya diganti jadi.... "Bergayunglah....."


Semester I Hampir Usai

Hoahm, akhirnya perjuangan di semester 1 selesai juga. Dengan penuh perjuangan dan berdarah-darah #apasih akhirnya UAS sudah berakhir. Tapi sekarang galaunya lagi numpuk gara-gara nilainya belum keluar.

Sempet ngerasa gimanaaa gitu pas tahu kalo temen yang nun jauh disana dapet IP cumloude. Serius, padahal ngerasa bertahan disini aja sulitnya minta ampun.

Tapi ya mau gimana lagi. Ya tinggal berdo'a aja deh, biar UAS nya dapet bagus, terus IP pertama juga bagus.





Jumat, 06 Januari 2012

Totalitas Perjuangan

Hidup Mahasiswa!

Inilah lagu yang menggetarkan hati kita sebagai mahasiswa.

Lagu totalitas perjuangan adalah lagu yang sering dibawakan oleh mahasiswa yang berjuang turun ke jalan melalui pergerakan / aksi-aksi demo untuk menyuarakan isi hati nurani untuk membela kepentingan rakyat banyak atau kepentingan lain yang positif.

Biasanya selama menyanyikan lagu perjuangan mahasiswa ini sambil mengangkat tangan kanan serta mengepalkan jari-jari tinju tangan kanannya. Menyanyikan lagu ini pun juga dengan suara lantang dan tegas sebagai simbol semangat yang berkobar takkan pernah padam.

Kepada para mahasiswa
Yang merindukan kejayaan
Kepada rakyat yang kebingungan
Di persimpangan jalan

Kepada pewaris peradaban
Yang telah menggoreskan
Sebuah catatan kebanggaan
Di lembar sejarah manusia

- Reff :
Wahai kalian yang rindu kemenangan
Wahai kalian yang turun ke jalan
Demi mempersembahkan jiwa dan raga
Untuk negeri tercinta

Yang Muda Yang kreatif

Jumat, 14 Nov 2011 saya liat Kick Andy. Sungguh edisi kali ini sangat menginspirasi. Terutama ketika tamunya dari kementrian Desain Indonesia (KDRI).

Yak, coba deh, kita liat salah satu karyanya yang unik. Pertama-tama coba kita liat bagaimana logo kemerdekaan Indonesia yang ada dari tahun ke tahun:

Logo Kemerdekaan Indonesia dari tahun ke tahun

Nah, di setiap tahunnya hanya menambahkan satu bendera. sungguh tidak kreatif bukan? coba kita bayangkan beberapa tahun ke depan:

Bayangan Logo Kemerdekaan RI ke 83

Nah, dari kementrian desain Indonesia mencoba membuat sebuah logo yang lebih kreatif.

lebih kreatif bukan?

Pasangan suami istri Wahyu Aditya dan Arie Octaviani ini benar-benar kreatif dan produktif. Mereka menggagas dan mendirikan Distro KDRI alias Kementrian Desain Republik Indonesia. KDRI ini membuat dan mengumpulkan hasil desain anak-anak muda Indonesia mengenai nasionalisme. Hasil karya itu bisa berupa kaos yg unik, komik dan animasi. Hingga kini KDRI menurut Adit, telah memiliki ribuan fans dan followers di seluruh dunia.

Diaharapkan dari contoh-contoh diatas kita bisa mencontoh mereka guys. Mereka muda, kreatif dan produktif!

Kepada yang mulai kehilangan semangat

Di suatu sore, seorang anak datang kepada ayahnya yg sedang baca koran… “Ayah, ayah” kata sang anak…

“Ada apa?” tanya sang ayah…..

“aku capek, sangat capek … aku capek karena aku belajar mati matian untuk mendapat nilai bagus sedang temanku bisa dapat nilai bagus dengan menyontek…aku mau menyontek saja! aku capek. sangat capek…

aku capek karena aku harus terus membantu ibu membersihkan rumah, sedang temanku punya pembantu, aku ingin kita punya pembantu saja! … aku capel, sangat capek …

aku cape karena aku harus menabung, sedang temanku bisa terus jajan tanpa harus menabung…aku ingin jajan terus! …

aku capek, sangat capek karena aku harus menjaga lisanku untuk tidak menyakiti, sedang temanku enak saja berbicara sampai aku sakit hati…

aku capek, sangat capek karena aku harus menjaga sikapku untuk menghormati teman teman ku, sedang teman temanku seenaknya saja bersikap kepada ku…

aku capek ayah, aku capek menahan diri…aku ingin seperti mereka…mereka terlihat senang, aku ingin bersikap seperti mereka ayah ! ..” sang anak mulai menangis…

Kemudian sang ayah hanya tersenyum dan mengelus kepala anaknya sambil berkata ” anakku ayo ikut ayah, ayah akan menunjukkan sesuatu kepadamu”, lalu sang ayah menarik tangan sang anak kemudian mereka menyusuri sebuah jalan yang sangat jelek, banyak duri, serangga, lumpur, dan ilalang…

lalu sang anak pun mulai mengeluh ” ayah mau kemana kita?? aku tidak suka jalan ini, lihat sepatuku jadi kotor, kakiku luka karena tertusuk duri. badanku dikelilingi oleh serangga, berjalanpun susah krn ada banyak ilalang… aku benci jalan ini ayah” … sang ayah hanya diam.

Sampai akhirnya mereka sampai pada sebuah telaga yang sangat indah, airnya sangat segar, ada banyak kupu kupu, bunga bunga yang cantik, dan pepohonan yang rindang…

“Wwaaaah… tempat apa ini ayah? aku suka! aku suka tempat ini!” sang ayah hanya diam dan kemudian duduk di bawah pohon yang rindang beralaskan rerumputan hijau.

“Kemarilah anakku, ayo duduk di samping ayah” ujar sang ayah, lalu sang anak pun ikut duduk di samping ayahnya.

” Anakku, tahukah kau mengapa di sini begitu sepi? padahal tempat ini begitu indah…?”

” Tidak tahu ayah, memangnya kenapa?”

” Itu karena orang orang tidak mau menyusuri jalan yang jelek tadi, padahal mereka tau ada telaga di sini, tetapi mereka tidak bisa bersabar dalam menyusuri jalan itu”

” Ooh… berarti kita orang yang sabar ya yah? alhamdulillah”

” Nah, akhirnya kau mengerti”

” Mengerti apa? aku tidak mengerti”

” Anakku, butuh kesabaran dalam belajar, butuh kesabaran dalam bersikap baik, butuh kesabaran dalam kujujuran, butuh kesabaran dalam setiap kebaikan agar kita mendapat kemenangan, seperti jalan yang tadi… bukankah kau harus sabar saat ada duri melukai kakimu, kau harus sabar saat lumpur mengotori sepatumu, kau harus sabar melawati ilalang dan kau pun harus sabar saat dikelilingi serangga… dan akhirnya semuanya terbayar kan? ada telaga yang sangatt indah.. seandainya kau tidak sabar, apa yang kau dapat? kau tidak akan mendapat apa apa anakku, oleh karena itu bersabarlah anakku”

” Tapi ayah, tidak mudah untuk bersabar ”

” Aku tau, oleh karena itu ada ayah yang menggenggam tanganmu agar kau tetap kuat … begitu pula hidup, ada ayah dan ibu yang akan terus berada di sampingmu agar saat kau jatuh, kami bisa mengangkatmu, tapi… ingatlah anakku… ayah dan ibu tidak selamanya bisa mengangkatmu saat kau jatuh, suatu saat nanti, kau harus bisa berdiri sendiri… maka jangan pernah kau gantungkan hidupmu pada orang lain, jadilah dirimu sendiri… seorang pemuda yang kuat, yang tetap tabah dan istiqomah karena ia tahu ada Tuhan selalu di sampingnya… maka kau akan dapati dirimu tetap berjalan menyusuri kehidupan saat yang lain memutuskan untuk berhenti dan pulang… maka kau tau akhirnya kan?”

” Ya ayah, aku tau.. aku akan dapat surga yang indah yang lebih indah dari telaga ini … sekarang aku mengerti … terima kasih ayah , aku akan tegar saat yang lain terlempar ”

Sang ayah hanya tersenyum sambil menatap wajah anak kesayangannya.

DARI SEORANG SAUDARA.. :)

Kesehatan Mereka

Oke sob, satu lagi saya mengikuti sebuah lomba blog yang diadakan oleh Dompet Dhuafa. Ceritanya kita harus posting di sebuah blog yang isinya harus ngasih solusi kesehatan buat rakyat miskin. Nah, di blog itu sudah saya tulis semuanya dengan apa yang saya bisa buat ngasih kesehatan buat temen-temen kita yang kurang mampu.

Pokoknya jangan sampai lagi ada slogan kaya gini:

Slogan Orang Miskin Dilarang Sakit

Post saya bisa dilihat di http://helmysatria.dagdigdug.com/ide-nyata-untuk-kesehatan-mereka/

Be A Patriot

Mungkin kata kata ini sangat familiar dengan kita. Kita sering menyebutnya pada saat kemerdekaan. Sebenarnya apa sih patriot itu? Seberapa pentingkah nilai nilai patriotisme terhadap kita sebagai mahasiswa?

Secara definisi Patriot adalah sikap pantang menyerah dan rela berkorban dengan mengerahkan daya dan upaya untuk semua yang kita inginkan. Kata kata patriot hampir sama dengan heroik atau kepahlawanan.

Patriot dengan arti lain adalah Prestatif, Aktif, Tanggap, kRitis, visIOner, Tanggung jawab. Apakah arti setiap kata tersebut? Pentingkah bagi kita sebagai mahasiswa?

Yang pertama yaitu prestatif. Prestatif yang dimaksud disini adalah berprestasi. Meskipun deskripsi secara nyata berprestasi itu seperti apa adalah sesuatu yang relatif. Bagi sebagian orang, prestatif itu juara OSN(Olimpiade Sains Nasional), juara sebuah lomba dan lain-lain. Itu juga termasuk prestasi. Namun, prestasi sendiri dapat dicapai dengan sesuatu yang kecil yang dapat kita lakukan dan bermanfaat untuk orang lain. Jadi apa yang bisa kita lakukan, Selama hal itu bisa bermanfaat bagi orang lain, maka hal itu termasuk prestatif.

Selnjutnya yaitu aktif. Aktif dalam segala hal. Aktif sebagai mahasiswa, aktif sebagai organisatoris, dan lain-lain. Karena tidak dapat dipungkiri bahwa aktif adalah salah satu elemen penting bagi mahasiswa. Kita tidak bisa bermalas-malasan. Kita dituntut untuk bersikap aktif untuk membangun bangsa ini. Aktif disini tidak hanya bertindak saja. Tetapi juga harus berfikir sebelum bertindak.

Selanjutnya yaitu Tanggap. Tanggap disini adalah sebuah sikap untuk melakukan sesuatu tanpa disuruh. Tanggap sangat membutuhkan kepekaan terhadap sebuah permasalahan. Sebagai mahasiswa, kita sangat penting untuk mempunyai sikap ini. Karena, setiap apa yang terjadi di lingkungan ini pasti mempunyai permasalahan. Oleh karena itu, kitalah yang harus bersikap tanggap. Sebagai contoh kecil, misalnya ketika kita melihat sampah berserakan di jalan. Jika kita bersikap tanggap, maka kita bisa memungutnya ke tempat sampah tanpa disuruh. Hal inilah yang dimaksud tanggap. Kita dituntut proaktif terhadap permasalahan. Hal ini juga salah satu fungsi kita sebagai social control. Dimana ketika kita peka, maka akan timbul inisiatif. Dan jika timbul inisiatif, maka akan terjadilah sebuah action. Dan inilah muara dari apa yang kita lakukan.

Selanjutnya yaitu kritis. Kita seharusnya tidak selalu membiarkan apa yang kita lihat, apa yang kita dengar berlalu begitu saja. Saatnya kita berani mengkritisi apa yang terjadi di lingkungan kita. Saatnya kita bersikap kritis terhadap kebijakan-kebijakan. Katakan benar jika memang benar. Dan katakanlah salah jika memang salah. Sebenarnya, inilah salah satu peranan kita sebagai mahasiswa. Mengapa demikian? Karena di tangan kitalah nasib jutaan masyarakat Indonesia.

Selanjutnya yaitu visioner. Visioner disini adalah sebuah sikap pandangan kita kedepan. Layaknya sebuah perjalanan. Kita harus tahu apa yang akan kita lakukan. Jangan samapai kita melangkah tanpa tujuan. Hal ini menyebabkan kita menjadi melangkah tanpa tujuan dan hanya menghabiskan waktu dengan tujuan yang tidak jelas. Kita harus bisa melakukan pandangan beberapa tahun ke depan. Kita akan menjadi apa, apa yang harus kita capai, apa yang bisa kita lakukan untuk bangsa ini. Visi disini juga dapat membantu kita untuk focus. Agar kita tidak mengambil apa saja yang ada. Hal ini juga berkaitan dengan mimpi. Dimana kita berani bermimpi, maka kita akan berani melakukan apa saja yang kita impikan. Tapi jangan lupa. Setelah mencangkan visi, kita juga harus action. Karena sama saja kita mempunyai visi namun kita tidak melakukan misi. Sama saja visi tinggallah visi. Hanya akan menjadi visi, tanpa sebuah pencapaian.

Selanjutnya yaitu tanggung jawab. Tanggung jawab adalah sebuah sikap yang harus kita tempuh karena apa yang kita lakukan. Karena setiap apa yang kita lakukan dan setiap keputusan yang kita ambil akan segera dipertanggung jawabkan entah sekarang atau di masa yang akan datang. Mutlak sebagai mahasiswa kita seharusnya mempunyai sikap ini. Mengapa demikian? Karena sikap-sikap ini sudah lama tergerus dari bangsa ini. Sekarang banyak sekali kita lihat mahasiswa menjarah dan melakukan tindakan anarki. Sungguh ini merupakan hal yang tidak bertanggung jawab. Jadi, berani berbuat maka kita juga harus berani bertanggung jawab.

Dari semua komponen tersebut, maka dapat kita simpulkan bahwa semuanya mempunyai peranan penting kepada kita. Kita mutlak memilikinya. Sudah saatnya kita melakukan PATRIOT (Prestatif, Aktif, Tanggap, kRitis, visIOner, Tanggung jawab). Prestatif, agar kita mempunyai daya saing tinggi. Aktif, agar kita selalu act dan tidak hanya di angan-angan. Tanggap, agar kita peka terhadap lingkungan. Kritis agar kita tidak membiarkan apa yang terjadi hanya lewat begitu saja. Visioner agar kita focus terhadap impian kita. Tanggung jawab agar tidak ada yang merasa dirugikan dengan apa yang kita lakukan.

Dari semuanya. Mari kita terapkan PATRIOT. Agar kita menjadi seutuhnya mahasiswa. Saatnya kita sadar. Karena sebenarnya banyak yang bergantung kepada kita sebagai mahasiswa. Jika boleh saya mengutip dari perkataan John F. Kennedy “Jangan tanyakan apa yang Negara berikan kepadamu, tapi tanyakan apa yang sudah kamu berikan untuk negara”. Lakukan PATRIOT untuk berkontribusi untuk negeri!

Bermimpilah

Mungkin video ini sudah pernah anda lihat sebelumnya. Namun, jika anda belum pernah melihatnya, silahkan perhatikan. Mudah-mudahan menginspirasi. Selamat menyaksikan




Nah, dari video tersebut dapat kita lihat bahwa Danang Ambar Prabowo menuliskan 100 mimpinya secara nyata pada sebuah kertas. Mungkin ada beberapa orang pada awalnya menertawakan dan menganggapnya gila. Namun, seiring berjalannya waktu, si Danang bisa melaksanakan semua impiannya.

Oleh karena itu, sekarang saatnya. Bagaimana dengan kamu?
Tuliskan Mimpimu !